Babinsa Jajaran Koramil Bojonegoro Laksanakan Patroli Pengawasan Gakplin Protokol Kesehatan


LENSAJATIM.COM|BOJONEGORO
Berprilaku hidup bersih dan sehat serta disiplin dalam penerapan protokol kesehatan merupakan salah satu upaya dalam menekan dan memutus penyebaran penularan virus corona. Demikian disampaikan langsung oleh Danramil 0813-01/Bojonegoro, Kapten Inf Musriyono saat melakukan kegiatan patroli pengawasan penegakan disiplin protokol kesehatan covid-19 diwilayah Kota Bojonegoro, Jawa Timur. Kamis (23/7/2020).

Patroli dilaksanakan di tempat-tempat umum seperti tempat perbelanjaan atau mall seputaran kota, terminal, stasiun kereta api serta warung-warung kopi dan tempat nongkrong lainya.

Menurut Danramil, disiplin merupakan upaya pencegahan virus corona, ini harus terus disampaikan kepada warga, agar warga menjadi terbiasa dengan tatanan kehidupan baru dengan protokol kesehatan covid-19.

"Patroli pengawasan penerapan protokol kesehatan covid-19 terus kita lakukan, dengan harapan warga disiplin dengan pola hidup baru protokol covid-19 seperti menjaga jarak di tempat umum, penggunaan masker saat beraktifitas diluar rumah serta membiasakan cuci tangan," ungkapnya.

Pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat khususnya warga Bojonegoro kota untuk disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan pencegahan virus corona yang dianjurkan oleh pemerintah.

"Mari bersama-sama bergotong royong untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona dengan berdisiplin berprilaku hidup bersih dan sehat, sehingga wabah virus corona segera berakhir," pungkasnya. (Pendim/Red)