Tingkatkan Sinergitas, Kodim Bojonegoro Komsos dengan Fans Club Sepak Bola

 

LENSAJATIM ꞁꞁ       Dalam rangka memperat hubungan antara prajurit TNI Angkatan Darat dengan masyarakat, Kodim 0813 Bojonegoro menyelenggarakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Komponen Bangsa Lainya (Pembinaan Komunitas) di Gedung Ahmad Yani Makodim setempat, Jum'at (19/8/2022).

Hadir pada kegiatan dengan tema "Bersatu Membangun Bangsa dalam Bingkai NKRI" diantaranya Kasdim 0813 Bojonegoro, Mayor Inf I Putu Gede Widarta, Danramil 0813-22/Trucuk, Kapten Inf Ratik, Pasiter Kodim 0813 Bojonegoro, Kapten Inf Surahmat, Bati Komsos Staf Teritorial Kodim 0813 Bojonegoro, Serma Ali Mustofa, Wakil Ketua Askab Bojonegoro, Supardi, dan Fans Club Sepak Bola diwilayah Kabupaten Bojonegoro.

Dandim 0813 Bojonegoro Letkol Arm Arif Yudo Purwanto, dalam sambutannya yang dibacakan Kasdim, menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran para tamu undangan. Dilaksanakannya kegiatan tersebut, guna mempererat hubungan silaturahmi antara TNI AD khususnya Kodim 0813 Bojonegoro dan masyarakat.

TNI Angkatan Darat adalah komponen utama dalam penyelenggaraan kegiatan Pembinaan Teritorial (Binter) sebagai upaya untuk meningkatkan potensi Sumber Daya Nasional (SDM, SDA, SDB) menjadi kekuatan Ruang, Alat dan Kondisi  (RAK) Juang yang tangguh.

"Komunikasi sosial ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mempererat hubungan antara TNI AD dengan segenap Komponen bangsa lainnya termasuk fans club Sepak Bola Kabupaten Bojonegoro untuk berpartisipasi dalam hal pertahanan dan keamanan," ujarnya.

Pihaknya berharap, fans club atau sporter sepak bola yang ada di Kabupaten Bojonegoro ini bisa memberikan contoh yang lebih baik bagi seluruh rekan-rekan fans club sepak bola di seluruh Indonesia.

"Yaitu dengan menjaga ketertiban, dan saling menghargai antar sporter demi terciptanya keamanan di Indonesia khususnya diwilayah Kabupaten Bojonegoro," tambah Dandim dalam sambutannya.

Sementara itu Wakil Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Kabupaten Bojonegoro, Supardi, juga mengucapkan terima kasih atas undangan dari Kodim 0813 Bojonegoro. Suatu kehormatan bisa hadir dalam acara ini, dengan terlaksananya kegiatan ini dapat mengenal antara rekan-rekan fans club atau dalam arti lain seporter dengan TNI dalam hal ini Kodim 0813 Bojonegoro.

Menurut Dia, kegiatan ini bertujuan untuk bersama-sama menjaga keamanan dan saling berkontribusi yang baik dalam hal apapun termasuk dalam hal pertandingan sepak bola. Sebagai Insan sepak bola, kami merindukan hadirnya kembali tim sepak bola Persibo Bojonegoro agar dapat masuk di level tertinggi di Indonesia, dan semoga Kodim 0813 Bojonegoro dapat mensupport serta mendukung tim kebanggaan Bojonegoro.

"Kami mohon adanya peran dari pimpinan Kodim 0813 Bojonegoro seperti masa dulu bahkan Persibo bisa masuk di kasta tertinggi liga Indonesia," harap Supardi.(Pendim/Red)